BPR Lestari ungkap, selama 2021 transaksi digital melalui Lestari Mobile capai 615.000

- 14 April 2022 - 09:00

Sepanjang 2021, BPR Lestari Bali mampu mencatatkan 615.000 transaksi digital. Transaksi deposito secara online lebih banyak dibandingkan deposito offline. Hal ini menunjukkan inisiatif digital BPR Lestari Bali sesuai kebutuhan nasabah.

digitalbank.id – Sepanjang 2021, BPR Lestari Bali mampu mencatatkan 615.000 transaksi digital. Transaksi deposito secara online lebih banyak dibandingkan deposito offline. Hal ini menunjukkan inisiatif digital BPR Lestari Bali sesuai kebutuhan nasabah.

Direktur Bisnis BPR Lestari Made Tutik Sri Andayani mengatakan transformasi digital BPR Lestari salah satunya diwujudkan dengan aplikasi mobile banking (LestariMobile), yang memungkinkan nasabah melakukan pembukaan rekening dan buka deposito dari mana saja, tidak harus ke bank.

“Dari sisi biaya, kami lebih hemat, suku bunga juga bersaing,” katanya pekan ini.

Baca juga: Terus lakukan transformasi digital, Bank DKI hadirkan layanan mobile cash dan CRM

Dia mengatakan hal itu bertepatan dengan keberhasilan BPR Lestari Bali meraih Golden Trophy Bank Perkreditan Rakyat Corporate Brand dalam ajang 11th Infobank Digital Brand Award 2022 karena mengedepankan transformasi digital sehingga memudahkan nasabahnya.

Ini adalah kedua kalinya BPR Lestari mendapatkan penghargaan dalam kategori sama dalam ajang bergengsi bagi perusahaan-perusahaan besar di Indonesia. BPR Lestari memboyong tiga penghargaan sekaligus yakni Golden Trophy Bank Perkreditan Rakyat untuk Corporate Brand (peringkat ke-1), Best Overall Bank Perkreditan Rakyat (BPR) untuk Corporate Brand (peringkat ke-2), dan BPR Beraset Rp 1 Triliun ke atas untuk Corporate Brand (peringkat ke-1).

Baca juga: Astra Finansial luncurkan SEVA 2.0, platform digital pembiayaan otomotif

Penghargaan ini, kata Made Tutik, menunjukkan bahwa BPR Lestari Bali dapat menunjukkan eksistensinya tranformasi digital yang telah dilakukan. Terlebih transformasi digital menjadi solusi kemudahan transaksi bagi nasabah.

“Transformasi digital BPR Lestari bertujuan memberikan keuntungan sekaligus kemudahan bagi transaksi nasabah,” katanya. (HAN)

 

Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.