Mengawali 2026, OCBC meluncurkan Kartu Kredit Co-Brand OCBC FTL Platinum bersama FTL Gym, memadukan solusi finansial dengan gaya hidup sehat. Kolaborasi ini menangkap tren meningkatnya kesadaran kebugaran masyarakat urban, sekaligus memperkuat posisi kartu kredit sebagai bagian dari ekosistem lifestyle, bukan sekadar alat transaksi.
Fokus Utama:
■ OCBC memanfaatkan momentum resolusi awal tahun untuk memposisikan kartu kredit sebagai pendukung gaya hidup sehat, bukan sekadar alat transaksi.
■ Sinergi OCBC, FTL Gym, dan Visa menunjukkan arah baru industri keuangan yang menggabungkan pembayaran digital dan wellness ecosystem.
■ Meningkatnya minat kebugaran masyarakat urban ditangkap lewat benefit finansial yang relevan dan akses gym berskala nasional.
Awal tahun kerap menjadi titik balik. Resolusi hidup lebih sehat kembali ditulis, gym kembali ramai, dan gaya hidup mulai ditata ulang. Membaca momentum ini, PT Bank OCBC NISP Tbk melangkah lebih jauh dengan menghadirkan Kartu Kredit Co-Brand OCBC FTL Platinum—sebuah upaya mengawinkan perencanaan finansial dengan komitmen menjaga kebugaran tubuh.
Peluncuran Kartu Kredit OCBC FTL Platinum menandai fase baru strategi OCBC dalam memposisikan layanan keuangan sebagai bagian dari keseharian nasabah. Bukan hanya soal belanja atau cicilan, kartu kredit kini diarahkan menjadi instrumen pendukung gaya hidup berkelanjutan—dalam hal ini, hidup lebih sehat dan aktif.
“Awal tahun kerap menjadi momentum penting bagi banyak orang untuk memulai kebiasaan hidup yang lebih baik. Melalui Kartu Kredit OCBC FTL Platinum, kami berkomitmen membantu nasabah mewujudkan gaya hidup sehat dengan dukungan solusi finansial yang terencana sehingga baik kesehatan finansial dan fisik dapat meningkat bersama,” ujar Veronika Susanti, Retail Loan Division Head OCBC, Senin (12/9).
Dengan mengusung semangat #FUNanciallyFit dengan OCBC, physically strong dengan FTL, kartu kredit co-brand ini dirancang bukan sekadar sebagai alat pembayaran, melainkan mitra gaya hidup. Pendekatan ini sejalan dengan tren global, di mana bank semakin agresif masuk ke ranah lifestyle ecosystem untuk menjaga relevansi di tengah kompetisi fintech dan digital wallet.
Kolaborasi ini turut diperkuat oleh Visa sebagai jaringan pembayaran global. Vira Widiyasari, Country Manager Visa Indonesia, menegaskan sinergi ini sejalan dengan visi Visa dalam mendorong transaksi digital yang aman dan inklusif.
“Visa menyambut baik kolaborasi antara OCBC dan FTL yang menggabungkan solusi pembayaran digital dengan gaya hidup sehat. Sejalan dengan purpose Visa untuk membantu individu, bisnis, dan ekonomi berkembang melalui pembayaran yang aman, mudah, dan inklusif, kami percaya kolaborasi ini dapat mendorong masyarakat untuk transaksi nontunai secara nyaman, sekaligus mendukung resolusi hidup yang lebih sehat di 2026 ini,” ujarnya.
Dari sisi manfaat, Kartu Kredit OCBC FTL Platinum menawarkan paket insentif yang relevan dengan target pasar urban dan generasi produktif. Nasabah berkesempatan memperoleh cashback hingga Rp1,25 juta bagi yang mengajukan kartu sekaligus menjadi member FTL Gym. Fasilitas cicilan 0% hingga 3 bulan, perolehan Poinseru di setiap transaksi minimal Rp10.000, serta promo khusus di merchant kesehatan—mulai dari sports apparel, sport accessories, klinik kesehatan hingga healthy food—menjadi nilai tambah yang memperkuat positioning kartu ini.
Tak hanya itu, kartu ini juga dilengkapi fitur standar premium seperti contactless, tap kartu kredit melalui OCBC mobile, fleksibilitas pembayaran tagihan, layanan 24/7, serta penerimaan luas di jutaan merchant domestik dan internasional. Dalam lanskap perbankan yang makin kompetitif, diferensiasi berbasis pengalaman menjadi kunci.
Dari sisi mitra, FTL Gym menghadirkan skala dan akses yang solid. Jaringan gym ini telah menjangkau kota-kota besar seperti Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi, Bandung, Bali, hingga Surabaya. Liem Willy Kurniawan Anindya, COO dan Co-Founder FTL, menilai kolaborasi ini menjawab kebutuhan masyarakat akan kemudahan dan konsistensi berolahraga.
“FTL Gym hadir sebagai ekosistem kebugaran yang menyeluruh, mulai dari akses 24/7 ke seluruh klub FTL di Indonesia, lebih dari 6.000 kelas latihan setiap bulan, hingga fasilitas wellness seperti sauna, steam, jacuzzi, dan onsen. Kami juga memiliki program Group Pilates terbesar di Indonesia serta berbagai fasilitas olahraga seperti padel, basket, dan kolam renang. Melalui kolaborasi dengan OCBC, kami ingin memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk memulai dan menjaga konsistensi gaya hidup sehat, terutama di momentum awal tahun saat banyak orang menetapkan resolusi hidup lebih fit,” ungkapnya.
Di tengah meningkatnya kesadaran kesehatan pascapandemi dan naiknya belanja gaya hidup berbasis wellness, langkah OCBC ini mencerminkan arah baru industri perbankan: lebih personal, lebih relevan, dan lebih dekat dengan keseharian nasabah.
Digionary:
● Cashback: Pengembalian sebagian nilai transaksi kepada nasabah sesuai syarat tertentu.
● Co-Brand Card: Kartu kredit hasil kolaborasi bank dengan mitra non-keuangan.
● Contactless: Fitur pembayaran tanpa kontak fisik dengan mesin EDC.
● Lifestyle Banking: Pendekatan perbankan yang menyatu dengan kebutuhan dan gaya hidup nasabah.
● Poinseru: Program loyalti OCBC yang memberikan poin dari setiap transaksi.
#OCBC #FTLGym #KartuKredit #LifestyleBanking #GayaHidupSehat #Resolusi2026 #Wellness #PerbankanDigital #VisaIndonesia #FinancialLifestyle #UrbanWellness #Cashless #CoBrandCard #EkosistemKeuangan #DigitalPayment #BankingInnovation #HealthyLiving #FIT2026 #OCBCNISP #FTLPlatinum
